Followers

2.27.2010

Valentine's Day


 
Next Movie is Valentine's Day. Film ini dibuat berdasarkan ide dari film New York, I love You dan Paris Je T'aime yang sukses beredar di pasaran. Sutrada film ini tak lain adalah spesial comedy-romantic, Garry Marshall yang adalah sutradara film terkenal, Preety Woman.  Dan film ini dipenuhi oleh aktor aktris terkenal.
Cerita diawali oleh si tukang bunga, eh, maksudnya orang yang punya toko bunga warisan yang di sini diperankan oleh Ashton Kutcher yang melamar kekasihnya si Jessica Alba. Kemudian ada sahabat Asthon, yaitu Jennifer Garner yang pacaran sama Patrick Dempsey yang ternyata udah menikah selama 15 tahun. Lalu Anne Hathaway, karyawati barunya Queen Latifah, yang merangkap sebagai pekerja phone sex dan pacarnya, Topher Grace yang tidak tahu pekerjaan pacarnya. Kemudian ada pasangan tua Hector Elizondo dan istrinya yang pernah selingkuh si Shirley MacLaine lalu ada cucunya Bryce Robinson yang ngefans sama Jennifer Garner, dan dia punya Nanny (sebutan untuk baby sitter) si Emma Roberts, yang punya mimpi melakukan hubungan sex sama pacarnya, Carter Jenkins. Keduanya adalah teman dari pasangan yang benar-benar jaman anak SMA yang lagi "buta" sama cinta yaitu Taylor Lautner dan Taylor Swift. Lalu ada cerita singkat antara pertemuan Julia Roberts dengan seorang gay, Bradley Cooper di pesawat, dan pasangan gaynya adalah pemain football terkenal yaitu Eric Dane yang punya manajer yang selalu kesepian si Jessica Biel yang kenal dengan presenter si Jamie Fox. Saya lebih memilih menyebut nama aktornya karena saya bingung dengan nama-nama di film ini, banyak..hehehe..

Setelah saya nonton film ini, saya cukup merasa bahwa peran Asthon Kutcher dan Jennifer Gartner cukup punya porsi besar dalam film ini. Keduanya cukup bodoh dan baru sadar bahwa cinta yang sebenarnya sudah ada dari dulu, dari persahabatan yang mereka bina. Ada adegan-adegan lucu contohnya Anne Hathaway, yang sibuk saat Valentine's Day dan akhirnya kepergok sang pacar kemudian adegan Hector dan istrinya di pemakaman, lucu juga ya ada nonton bareng di pemakaman malam hari. Kemudian luapan emosi Jennifer garner benar-benar terlampiaskan. dan adegan pacarnya Emma Roberts yang menunggu di kamar Emma dan telah melepaskan pakaiannya, hanya dtutup oleh gitar dan ternyata mamanya Emma yang datang. Saya benar-benar tertawa menonton bagian ini.

Di sini juga bukan hanya untuk pasangan, tapi untuk sahabat yang selalu setia contohnya Asthon dan George Lopez yang selalu mengingatkan untuk berbuat yang baik dan seorang anak yang selalu mengharapkan kehadiran ibunya, Julia Roberts. 
Dari segi cerita, alurnya ringan, mungkin agak terkesan cepat karena memang ada beberapa cerita yang digabung di sini, tapi menurut saya film ini berbeda dari film New York, I Love You yang benar-benar bergenre drama. Memang Gary Marshall ahli comedy romantis.
Film ini mengandung pesan bahwa setiap patah hati pasti ada cinta lain yang lebih baik terbuka untuk semua orang. Film yang manis untuk Valentine tahun ini.
^____^



2 comments:

ulva razie said...

minjem dunk dvd nya..pengen nonton barter deh
ak ad new york I love you nie...
hehee

reechy said...

aku juga punya new york, I love you..cuma macet..hehe..
cuma aku mau tuker dulu,vha..
agak macet...